Ulangan Harian Bahasa Indonesia

SOAL ULANGAN HARIAN KE 1
TAHUN PELAJARAN 2015/2016

Mata Pelajaran                 : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester                : VII/1
Hari/tanggal       :

1.       Perhatikan entri kamus berikut!
Padam:
1.       a mati
2.       reda
3.       aman kembali
4.       menjadi lemah
Kata padam yang semakna dengan nomor 4 terdapat pada kalimat….
A.      Api yang membakar perumahan di Bukit Duri itu sudah padam.
B.      Sayang pergolakan di Negara Mesir hingga hari ini belum juga padam.
C.      Meski mendapat tekanan, semangat Amir mencari keadilan tidak pernah padam.
D.      Kemarahan ayah padam setelah keterlambatannya pulang.
2.       Perhatikan kutipan kamus berikut!
Samar:
1.       a kabur
2.       sayup-sayup
3.       tersembunyi
4.       gaib
Rencana kenaikan BBM yang akan dilakukan oleh pemerintah masih samar bagi rakyat.
makna kata yang berecetak miring pada kalimat tersebut semakna dengan makna pada nomor….
A.      (1)                          C. (3)
B.      (3)                          D. (4)
3.       Perhatikan kutipan kamus berikut!
Takut:
1.       a merasa gentar (ngeri)
2.       takwa
3.       tidak berani
4.       gelisah; khawatir
karena sudah larut malam, Agustin takut lewat jalan yang gelap itu.
makna kata takut pada kalimat tersebut semakna dengan makna pada nomor….
A.      (1)                          C. (2)
B.      (3)                          D. (4)
4.       Perhatikan kutipan kamus berikut!
1.       angkat v  naikan; tinggikan
2.       berang a sangat marah
3.       desa num sepuluh
4.       deret n baris; jajar
kata deret yang bermakna baris atau jajar termasuk dalam jenis kata….
A.      sifat                       C. kerja
B.      benda                   D. bilangan
5.       Perhatikan kutipan kamus berikut!
Murni : a tidak bercampur dengan unsur lain; tulen
berikut ini kalimat yang sesuai dengan makna tersebut adalah….
A.      Sikap anak itu masih murni, belum dipengaruhi oleh kehidupan kota besar.
B.      Kehidupan suku Baduy masih memegang adat istiadat yang murni.
C.      Cinta ayah dan ibu kepada anaknya adalah cinta murni.
D.      Cincin itu terbuat dari bahan emas murni.
6.       Ia memukulkan kayu itu hingga hancur.
Kata bercetak miring jika dilihat dalam kamus terdapat pada lema….
A.      pukul
B.      mukul
C.      memukul
D.      mukulkan
Bacalah teks berikut dengan saksama kemudian kerjakan soal no. 7 s.d 9!
(1)    polutan kabut asap yang mencemari udara Kota Pekanbaru sudah berstatus “BERBAHAYA”bagi kesehatan. (2) Penyebabnya tidak lain adalah terbakarnya hutan yang disengaja oleh orang yang tidak bertanggung jawaab. (3) Sampai saat ini, tercatat lebih dari 1.234 titik api di sana. (4) Berdasarkan pantauan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru dari satelit Tera dan Aquq, titik api itu menyebar disejumlah kabupaten dan kota di Riau.
Akibat kebakaran hutan dan lahan di Riau ini menyebabkan udara di Riau tercemar, bahkan memburuk. Berdasarkan indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU), menunjukan udara Pekanbaru dan sekitarnya tidak sehat dan sangat berbahaya.
Dinas Kesehatan propinsi Riau mengimbau agar masyarakat menghindari aktivitas di luarruangan serta mengenakan masker. Masker  berguna untuk mengantisipasi terhirupnya partikel debu dan asap  yang siap memicu sejumlah penyakit, seperti iritasi mata, sesak napas, hingga infeksi saluran pernapasan atau (ISPA).

7.       kalimat utama pada paragraf pertama terdapat pada kalimat bernomor….
A.      (1)                          C. (3)
B.      (2)                          D. (4)
8.       Gagasan utama paragraf kedua adalah….
A.      Kebakaran hutan menyebabkan udara di Riau memburuk.
B.      Akibat udara buruk di Riau banyak warga terkena ISPA.
C.      Penggunaan masker wajib bagi setiap warga di Riau.
D.      Udara di Riau berbahaya bagi kesehatan.
9.       Pertanyaan yang jawabannya terdapat pada paragra kedua adalah….
A.      Mengapa sering terjadi kebakaran hutan di Riau?
B.      Bagaimana cara mengatasi kebakaran hutan di Riau?
C.      Mengapa warga di Riau menggunakan masker jika ke luar rumah?
D.      Siapakah yang bertanggung jawab terjadinya kebakaran hutan di Riau?
10.   Bacalah teks berikut dengan saksama!
Tahukah kamu bahwa ketika menggunakan handphone, hamper 70%-80% energy negative yang dipancarkan oleh handphone akan diserap oleh kepala kita. Bahkan dari beberapa penelitian menunjukan bahwa radiasi yang dihasilkan oleh handphone dalam keadaan aktif (saat melakukan panggilan), mampu mematangkan telur yang masih mentah sekalipun dalam waktu 65 menit. intensitas penggunaan ponsel di area kepala untuk waktu yang relative lama bias memicu munculnya zat yang bias menyebabkan kanker, terutama kanker otak.
Gaghasan utama paragraph tersebut adalah….
A.      Bahaya handphone bagi kesehatan kepala.
B.      energy negative yang dipancarkan handphone.
C.      radiasi handphone mematangkan telur mentah.
D.      radiasi handphone dapat menyebabkan kanker.
11.   Bacalah paragraf berikut dengan saksama!
Kapasitas sungai menyempit karena terjadinya pendangkalan dan penyempitan badan sungai, baik karena factor alam maupun ulah manusia. Salah satu yang sering menjadi penyebab adalah menjamurnya rumah di bantaran sungai. Agar air tak meluap, normalisasi sungai menjadi salah satu solusi diantara solusi-solusi yang ada seperti drainage mikro dan pembangunan sumur resapan. Ada 13 sungai mengalir melalui Jakarta yang harus diperlebar dan diperdalam. sungai-sungai tersebut antara lain: Kali Aluran, Kali Grogol,Kali Krukut, Kali Malang, Kali Mokevert, Kali Sunter, Kali Tengah, Kali Semanan, Kali Udang, Kali Angke, Kali Ciliwung, Kali Cipinang dan Kali Pesanggrahan.
Simpulan isi bacaan tersebut adalah….
A.      Perlunya normalisasi sungai di Jakarta.
B.      Normalisasi sungai untuk mengatasi banjir di Jakarta.
C.      Penyebab banjir di Jakarta karena terjadinya pendangkalan sungai.
D.      Jakarta perlu membuat drainase dan pembangunan sumur resapan.
12.   Bacalah teks berikut dengan saksama !
Hampir 60% anak di Indonesia belum memiliki kebiasaan sarapan yang bergizi. Sarapan yang dilakukan sebelum jam 9 pagi dapat memenuhi 15-30% kebutuhan gizi harian. Data menunjukan, akibat tidak sarapan sebanyak 44.54% anak Indonesia tidak terpenuhi energinya dan mengalami masalah defisiensi gizi mikro, seperti vitamin dan mineral. Sedangkan 23% anak hanya sarapan dengan karbohidrat dan minum, serta 44.6% sarapan namun berkualitas rendah.
Aktivitas anak sekolah dimulai sejak jam 6 pagi. Sarapan itu sangat penting agar anak lebih baik konsentrasi dalam belajar. Selain itu, anak yang sarapan jarang mengalami pusing dan sakit, lebih disiplin, lebih cerdas, dan tercegah dari risiko obes (gendut). Setiap hari anak usia sekolah (7-12 tahun) membutuhkan 1800 kilo kalori (kkal) hingga 2050 kkal, and protein 45 gram sampai 50 gram untuk memenui kebutuhan gizi mereka. Kondisi gizi yang tidak seimbang akan mempengaruhi tumbuh kembang anak dan potensi kecerdasannya.

Tema bacaan di atas adalah….
A.      Sarapan penting sebelum berangkat ke sekolah
B.      Sarapan dapat meningkatkan kecerdasan otak.
C.      Kebutuhan sarapan bagi anak usia sekolah
D.      Anak sekolah yang sarapan jarang sakit
13.   Pernyataan yang sesuai dengan isi teks tersebut adalah….
A.      Anak sekolah tidak mempunyai waktu untuk sarapan
B.      Sarapan dapat menjadikan anak lebih disiplin dan jarang sakit
C.      Kebutuhan gizi yang seimbang dapat terpenuhi dengan sarapan
D.      Orang tua belum membiasakan anaknya sarapan sebelum sekolah.
14.   Bacalah paragraf berikut!
(1)    Kebiasaan mendengarkan fortable music player (PMP), seperti MP3 player, bias membuat telinga cedera. (2) Berdasarkan  penelitian, efek buruk dating jika menggunakan earphone selama lima jam dalam seminggu. (3) Dampaknya adalah kerusakan permanen pada telinga, kemungkinan terbesar hal itu terjadi pada usia muda. (4)Saat ini mungkin dammpaknya belum terlihat, namun kelak akan terasa. (5) Pernyataan itu diberikan Sembilan peneliti dari Committee on Emerging and Newly Identified Helad Risks yang menyatakan bahwa risiko kehilangan pendengaran akan didapatkan di pertengahan usia 20-an.
Kalimat fakta pada teks tersebut terdapat pada nomor….
A.      (1) dan (2)                           C. (1) dan (4)
B.      (2) dan (3)                           D. (2) dan (5)
15.   Bacalah penggalan teks Pembukaan UUD 1945!
Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu, maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan dan perikeadilan.
Penjedahan yang tepat pada teks Pembukaan UUD 1945 di atas adalah….
A.      Bahwa/sesungguhnya kemerdekaan itu/ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu,/maka penjajahan di atas dunia  harus dihapuskan/karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan/ dan perikeadilan//
B.      Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu/ialah hak segala bangsa/ dan oleh sebab itu,/maka penjajahan di atas dunia  harus dihapuskan/karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan/ dan perikeadilan//
C.      Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu/ialah hak segala bangsa/dan oleh sebab itu,/maka penjajahan di atas dunia  harus dihapuskan/karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan/ dan perikeadilan//
D.      Bahwa/sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu,/maka penjajahan di atas dunia  harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan/ dan perikeadilan//
16.   Bacalah dengan  teks janji siswa dengan saksama!
                                   JANJI SISWA
Takwa terhadap/Tuhan Yang Maha Esa//abdi terhadap tanah air dan bangsa//setia pada Pancasila dan UUD 1945
Perbaikan penjedahan yang tepat pada kalimat di atas adalah….
A.      Takwa terhadap Tuhan/Yang Maha Esa/abdi terhadap tanah air/dan bangsa//setia pada Pancasila dan UUD 1945//
B.      Takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa//abdi terhadap tanah air dan bangsa//setia pada Pancasila dan UUD 1945//
C.      Takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa/abdi terhadap tanah air dan bangsa//setia pada Pancasila dan UUD 1945//
D.      Takwa terhadap Tuhan/Yang Maha Esa,//abdi terhadap tanah air dan bangsa//setia pada Pancasila/dan UUD 1945//
17.   Bacalah kutipan cerpen berikut dengan saksama!
   “Benar, Mad. Ribuan orang selalu memperebutkan seragam itu setiap tahun. Karena, kau benar-benar beruntung mendapatkannya,” timpal Pak Irwan, ketua RT yang berdiri di samping Nurdin. “Dan, pastinya kau akan bahagia sepanjang hidupmu,” lanjut Pak Irwan sambil menepuk-nepuk pundakku. sorot matanya seolah memaksaku untuk mempercayai apa yang ia ucapkan.
   Dari teras depan, beberapa saat kemudian kudengar kedua orang tuaku larut dalam obrolan hangat bersama lelaki asing itu. Mereka terlihat begitu akrab satu sama lain.  “Kenalkan, Mad. Ini Pak Burhan. Beliau telah banyak membantu kita,” kata ayahku memperkenalkan lelaki yang ada dihadapannya.
   Lelaki bernama Burhan itu tersenyum hambar saat menatapku. Pikiranku mulai tak enak. bermacam prasangka buruk pun muncul di benakku. Dengan muka masam, kujulurkan tangan untuk bersalaman dengannya.
    “Pak Burhan adalah salah satu pejabat penting di kota ini. karena itu, kau harus menghormatinya dan kalau bukan karena  pertolongan dia, kau belum tentu bias lulus dalam ujian itu,” bisik ibu memperingatkanku. Sungguh, mendengar ucapan ibu, darahku tersirap seketika. Apa yang aku takutkan selama ini ternyata benar. Orang tuaku telah berbuat sesuatu demi mendapatkan seragam itu. Kepalaku pusing. Perutku mual dan ingin muntah. terlebih lagi saat melihat ayahku menyelipkan amplop tebal berwarna putih ketangan Pak Burhan. Aku merasa ingin pinsan saja.
tokoh utama pada kutipan cerpen tersebut adalah….
A.      Pak Irwan
B.      Pak Burhan
C.      Ayah
D.      Aku
18.   tokoh sampingan pada kutipan cerpen di atas adalah….
A.      Pak Irwan dan Pak Nurdin
B.      pak Burhan dan Ayah
C.      Ayah dan Ibu
D.      Aku dan Ayah
19.   tokoh anta gonis pada kutipan cerpen di atas adalah….
A.      Pak Irwan dan Pak Nurdin
B.      Pak Burhan dan Ayah
C.      Ayah dan Ibu
D.      aku dan Ayah
20.   Bacalah kutipan cerpen berikut dengan saksama!
(1)    “Ibu cepat sembuh ya.” Bondin mengelus rambut wanita yang dipanggilnya ibu, dengan penuh kasih sayang.
(2)    “Nak, kalau ibu telah tiada, ibu ingin sekali kau dapat bermanfaat bagi semua orang.”Ibunya terbaring lemah di tempat tidur, wajahnya pucat pasi, seperti menahan sakit yang dideritanya.
(3)    “Jangan bilang begitu, Bondin yakin ibu bias sembuh.’ Bondin memegang tangan ibunya. memberikan semangat untuk tegar menjalani hidup.
(4)    “Bondin, ibu sangat bangga kepadamu, selama ini kau selalu merawat ibu tak kenal lelah, kau berusaha menjadi tulang punggung keluarga karena kau tidak ingin menyusahkan orang lain. Ibu mohon, teruslah begitu, Nak.” Kemudian, ia meneteskan air mata bahagia.
(5)    Aku tak sanggup melihatnya lagi. ternyata Bondin yang selama ini kubenci, lebih baik daripada diriku sendiri. Aku hanya bias membuat bunda kecewa, sedangkan Bondin bias membuat ibunya meneteskan air mata bahagia.
Bukti watak Bondin baik dan penuh perhatian terdapat pada bagian….
A.      (1) dan (2)
B.      (2) dan (3)
C.      (1) dan (3)
D.      (2) dan (5)
21.   penggambaran  watak tokoh Bondin pada kutipan cerpen di atas adalah…
A.      diceritakan langsung oleh pengarang
B.      dialog tokoh yang bersangkutan
C.      diceritakan tokoh lain
D.      dialog antar tokoh
22.   Bacalah kutipan cerpen berikut dengan saksama!
    Minggu pagi ketika Leon menyapu halaman, ia heran melihat jejak sepatu aneh di halaman rumahnya. Jejak sepatu itu hanya satu, yaitu sepatu kanan. Tanpa ada jejak yang kiri. Leon penasaran ingin mengikuti jejak sepatu yang hanya satu itu.
    Ketika jejak sepatu yang diikutinya semakin jauh, ia menjadi ragu. apa lagi jejak itu menuju ke rumah tua di ujung jalan, yang sudah lama tidak berpenghuni Ia nekad memasuki pekarangan rumah itu.
    Saat memasuki halaman rumah tua yang menyeramkan itu, ia terkejut mendengar suara tawa orang dari dalam rumah. Jantungnya berdegup kencang.
latar suasana pada kutipan cerita di atas adalah….
A.      tegang
B.      sepi
C.      santai
D.      ramai
23.   Bacalah kutipan Cerpen Berikut dengan saksama!
  Pak supir lalu mengajak Eta duduk disamping kemudi mobilnya. hujan pun turun dengan lebatnya. eta menceritakan semua kejadian yang dialaminya sepanjang siang tadi. termasuk nasihat mamanya yang menyuruhnya tidur siang tetapi dia langgar.
  Rupanya saya tertidur di truk ini saat bermain petak umpet dengan teman-teman tadi siang.” cerita Eta.
  “ Baiklah, hari sudah larut, Bapak akan mengantarmu sampai ke rumah. Tetapi kamu berjanji untuk menuruti nasihat kedua orang tuamu. Kalaau terjadi hal seperti ini, kedua orang tuamu pasti cemas.
Latar waktu cerita tersebut adalah….
A.      pagi hari
B.      sere hari
C.      siang hari
D.      malam hari
24.   Bacalah kutipan cerpen berikut dengan saksama!
     Rio dan Bimo mendapat tugas menulis pengalaman yang menarik. Rio kesal karena setiap pulang sekolah Bimo selalu menghindar jika diajak bermain ataupun mengerjakan tugas kelompok. Bimo selalu menghilang dan langsung pulang kerumahnya.
    Hari ini Rio ingin mengetahui apa kegiatan Bimo setelah pulang sekolah. Ia pun mengikuti Bimo dari Kejauhan. Rio bersembunyi dibalik pohon besar agar tidak ketahuan oleh Bimo. Rio merasa ini adalah pengalaman yang menarik. Ia merasa seperti seseorang detektif yang sedang mengintai targetnya.
     Rio terus mengikuti Bimo yang telah memasuki sebuah rumah papan tidak berpagar. Halamannya cukup luas. Rio berjalan pelan merapat ke dinding. Dari celah dinding papan Rio melihat Bimo sedang bercakap dengan seorang perempuan yang berdiri dengan satu kaki dan sebuah tongkat penyangga, Rio terpana.
     Sejenak Rio terperanjat lagi. Ia belum sempat berlari ketika Bimo sudah ada di depan pintu dan memandang Rio mempersilahkan Rio masuk dan memperkenalkan dengan kak Santi. Diceritakan kalau Kak Santi cacat karena kecelakaan. Sekarang Rio mengetahui mengapa Bimo selalu sulit diajak bermain setelah pulang sekolah. Ternyata Bimo membantu Kak Santi berjualan kue keliling kampong untuk membiayai kehidupan mereka.
Pokok-pokok cerita pada kutipan cerpen di atas adalah….
A.      Rio pulang ke rumah
Rio mengajak Bimo mengerjakan tugas kelompok
Bimo menolak karena akan berjualan kue
Bimo menceritakan  keadaan keluarganya
B.      Rio mengikuti Bimo pulang sekolah
Bimo tidak menyadari diikuti oleh Rio
Rio terkejut karena Bimo mengetahui perbuatannya
Bimo akan menghindar tetapi Rio sudah didepannya
C.      Rio mengikuti Bimo sampai kerumahnya
Bimo mempunyai kakak yang cacat kakinya
Rio mengetahui pekerjaan Bimo sebagai penjual kue
Bimo akan lari tetapi Rio sudah menghadangnya
D.      Rio ingin tahu kegiatan Bimo sepulang sekolah
Rio mengikuti Bimo ke rumahnya
Bimo terkejut diikuti oleh Rio
Bimo menceritakan kehidupan sebenarnya kepada Rio.
25.   Bacalah kutipan cerpen berikut dengan saksama!
   “Fi, tolong gantikan Bunda belanja!” Terngiang di kepalaku perintah Bunda yang ingin sekali kutolak.
    “Nanti saja ya, Bun. lagi seru nih filmnya,” jawabku seenaknya.
    “Tolong Fi, sebentar saja kok ke warung besar di seberang jalan sana,” Kolaknya tidak akan terasa enak tanpa vanili, Nak,” Lanjut bundanya. “Kamu kan yang mau kolak ini, Nak. Tolong Bunda sekali ini saja ya….,” lagi-lagi bunda berteriak dari arah dapur.
    Akhirnya dengan muka ditekuk sebal, aku menghampiri bunda di dapur, menerima uang untuk belanja dan beranjak pergi.
Nilai moral pada kutipan cerita di atas adalah….
A.   Berani menolak perintah orang tua karena sedang sibuk.
B.   ibu dan anak harus saling mengerti kesibukan masing-masing.
C.   terpaksa melaksanakan perintah orang tua karena takut durhaka

D.   melakukan perintah ibu meskipun harus mengorbankan kepentingan pribadi.

Teknik Membaca Cepat

Adalah membaca yang mengutamakan kecepatan dengan tidak mengabaikan pemahaman.
Penerapan kemampuan membaca cepat itu disesuaikan dengan tujuan membacanya, aspek bacaan yang digali (keperluan), dan berat ringannya bahan bacaan.
Dengan demikian membaca cepat bukan hanya asal membaca cepat saja, sehingga setelah selesai membaca tidak ada yang diingat dan dipahami.

Hambatan dalam membaca cepat:
  1. Vokalisasi
  2. Sub Vokalisasi
  3. Melafalkan dalam hati
  4. Bibir komat- kamit
  5. Kepala bergerak ke kanan dan ke kiri
  6. Menggunakan jari penunjuk
  7. Mengulang bacaan

Beberapa model membaca cepat:
      1. Model line by line
          Bahan bacaan dibaca secara berurutan  dari  Baris pertama hingga baris terakhir secara                        Berurutan.

      2. Model spiral
          Ketika membaca kita tidak  membaca seluruh  Isi bacaan, tetapi dibaca secara zigzag seperti                Spiral

      3. Model melingkar 
          Tidak membaca semua kata/ kalimat bacaan  Dalam bacaan tetapi dicari kata kunci dari   Tiap 
          paragraf.

Teknik membaca cepat:
a. Teknik Scanning
    Tanpa membaca secara terperinci terhadap objek yang dianggap tidak dibutuhkan dalam bacaan,         biasanya dilakukan untuk mencari informasi tertentu dan terlebih dahulu menentukan hal yang           dicari.
    Teknik membaca ini digunakan untuk: melihat pengumuman kelulusan, mencari iklan lowongan          kerja, mencari arti kata dalam kamus, mencari nomor telepon di buku telepon.
b. Teknik Skimming
    Membaca dengan tujuan mencari intisari, topik bacaan dengan cara cepat dari paragraf satu ke             paragraf lainnya atau halaman demi halaman.
    Teknik membaca ini digunakan untuk: memahami inti bacaan secara cepat.

                           Rumus Membaca Cepat/kecepatan membaca
                                              
                                                     X = Y :  Z
Keterangan:
X = kecepatan membaca
Y = jumlah kata dalam teks yang berhasil dibaca
Z = lama membaca dalam detik

Rumus untuk mengetahui tingkat kemampuan pemahaman isi teks:
Jumlah jawaban betul   X 100%
Jumlah soal






Komposisi Bahasa

       Pada waktu-waktu terakhir ini makin dirasakan betapa pentingnya fungsi bahasa sebagai alat komunikasi. Kenyataan yang dihadapi dewasa ini adalah bahwa, selain ahli-ahli bahasa, semua ahli yang bergerak dalam bidang pengetahuan yang lain semakin memperdalam dirinya dalam bidang teori dan praktik bahasa. Semua orang menyadari bahwa interaksi dan segala macam kegiatan dalam masyarakat akan lumpuh tanpa bahasa. Bahasa adalah gerbang dari semua ilmu.
      Begitu pula melalui bahasa, kebudayaan suatu bangsa dapat dibentuk, dibina dan dikembangkan serta dapat diturunkan kepada generasi-generasi mendatang. Dengan adanya bahasa sebagai alat komunikasi, maka semua yang berada di sekitar manusia: peristiwa-peristiwa, binatang-binatang, tumbuh-tumbuhan, hasil cipta karya manusia dan sebagainya, mendapat tanggapan dalam pikiran manusia, disusun dan diungkapkan kembali kepada orang-orang lain sebagai bahan komunikasi. Komunikasi melalui bahasa ini memungkinkan tiap orang untuk menyesuaikan dirinya dengan dengan lingkungan fisik dan lingkungan sosialnya. Ia memungkinkan tiap orang untuk mempelajari kebiasaan, adat istiadat, kebudayaan serta latarbelakangnya masing-masing.

TRYOUT SOAL UJIAN NASIONAL BAHASA INDONESIA TAHUN 2015 PROGRAM IPA, IPS

Kutipan cerpen berikut untuk soal 1-4. Bacalah dengan saksama!
(1) ”Sukri! Jaga mulutmu. Kau ini apa-apaan. Pemuda tanpa modal. (2) Jangan kau permainkan  anakku. (3) Apa yang telah kau beri kepadanya sebagai rasa kasih dan cintamu? (3) Datang hampir tiap malam dengan janji-janji. (5) Jangan kau memberi harapan-harapan yang tidak pasti kepada kami. (6) Pergi kau! Biarkan anakku mencari jodoh yang lebih sempurna daripada kau.”      (7) ”Orang tua terkutuk! (8) Mata duitan. (9) Apa bedanya kau dengan orang tua lain kalau kau berpikir seperti itu? (10) Anakmu akan kau jual belikan?”                     (11) ”Sukri! Sumarni adalah anakku. (12) Berhak memilih yang terbaik untuknya.”                 (13) ”Apakah kau telah menganggap pemuda itu cukup baik?”               (14) ”Dia punya skuter. (15) Dia punya modal untuk anakku, dan kau? (16) Hanya janji-janji yang tidak terbukti.”                   (17) ”Kalau begitu, kau adalah orang tua yang memandang benda-benda.”
Sukri Membawa Pisau Belati oleh Hasad Rangkuti

1.        Watak orang tua Sumarni seorang materialistis dalam kutipan tersebut dideskripsikan melalui ....
A.      pikiran-pikiran tokoh                                               C. tindakan tokoh                    E. lingkungan di sekitar tokoh
B.       tanggapan tokoh lain                                               D. dialog antartokoh
 
2.        Latar suasana kemarahan pada diri Sukri dalam kutipan tersebut tergambar pada kalimat bernomor ….
A.      (1), (2), (3), dan (4)                                                 C. (7), (8), (9), dan (10)                          E. (14), (15), (16), dan (17)
B.       (3), (4), (5), dan (6)                                 D. (11), (12), (13), dan (14)   
               
3.        Hal yang diungkap dalam kutipan tersebut juga lazim dijumpai dalam kehidupan adalah ….
A.      Orang tua cenderung memilih orang kaya untuk dijadikan menantunya.
B.       Orang tua memaksa anaknya harus kawin dengan pilihan orang tua.
C.       Seseorang yang memiliki sifat suka menghina orang dalam setiap pembicaraan,
D.      Keinginan orang tua agar anaknya tidak terburu-buru dalam penentapkan pilihan.
E.       Perinsip orang tua yang mengharuskan suami anaknya seorang bangsawan.

4.        Konflik pada diri Sukri dalam kutipan tersebut adalah ….
A.      Bertubi-tubinya ucapkan kasar Sukri kepada orang tua Sumarni.
B.       Orang tua Sumarni tidak menerima Sukri sebagai kekasih Sumarni.
C.       Sukri kecewa kepada Sumarni yang mengikuti kemauan orang tuanya.
D.      Sukri tidak mampu mengabulkan semua permintaan orang tua Sumari.
E.       Sukri merasakan bahwa Sumarni sangat membenci dirinya.

Kutipan naskah drama berikut untuk soal 5 dan 6. Bacalah dengan saksama!
Kakak              :  (heran) Kau sendiri Jang?  Mana Maman? Mengapa tidak pulang bersama?
Jajang          :  (ragu-ragu) Maman, Maman ditahan polisi, Kak.
Kakak              :  (terkejut) Apa? Ya Allah! Mengapa Maman ditahan, Jang? (terduduk)
Jajang              : Tadi kami sama-sama berhenti berteduh dari hujan di depan toko swalayan. Lalu  ada yang kehilangan dompet.
Kakak              :  (tidak sabar) Lalu?
Jajang          :  Sebenarnya banyak orang di situ berteduh, tetapi yang kehilangan menyangka saya copet. Waktu ramai-ramai orang menyangka saya copet, Maman tiba-tiba membela saya sebagai temannya dan marah kepada orang yang kehilangan itu. Akhirnya, mereka bertengkar. Maman ditinjunya. Maman membalasnya, dan akhirnya mereka  berkelahi.
Kakak     : Aduh, Maman! (terkejut dan cemas) Lalu bagaimana Jang, Maman terluka parah ya? Sekarang di mana Maman?
Jajang      : (berdiri) Maman dan orang itu tidak apa-apa, tetapi mereka  ditahan polisi yang kebetulan lewat dan melerai mereka, lalu membawanya ke kantor polisi. 
Kakak       : ... .                                                                                                                
Jajang       : Baik, Kak (menuju pintu tergesa-gesa, akan keluar)

Apresiasi Sastra

Standar Kompetisi            : Berkomunikasi dengan Bahasa Indonesia setara  tingkat unggul
Kompetisi Dasar               : Mengapresiasikan secara  lisan teks seni berbahasa dan teks ilmiah sederhana
Indikotor                           : 
  1. pengertian Apresiasi Seni Berbahasa
  2. Seni Bahasa dalam Prosa
  3. Menulis Resensi Karya Sastra Prosa
Menulis Resensi Pertunjukan Drama, Flim, dan Kesenian Tradisional.
A.      Apresiasi  Seni  Berbahasan
 Apresiasi Seni berbahasa adalah kegiatan memahami suatu karya sastra bermedium bahasa sehingga  timbul penghargaan terhadap karya itu karena sadar akan keindahan dan kehalusannya.

Yang harus dilakukan untuk memahami suatu karya seni:
1.       Interprestasi/penafsiran, yaitu upaya memahami karya seni dengan memberikan tafsiran berdasarkan sifat-sifat karya itu sendiri.
2.       Analisis/penguraian, yaitu penguraian karya atas bagian-bagian atau normanya.
3.       Evaluasi/penilaian, yaitu usaha menentukan kadar keberhasilan keindahan suatu karya seni.
Kenikmatan yang Timbul dari Kemampuan Menghayati Pengalaman Pengarang dalam Suatu Karya
  1. Merasa mampu memahami pengalaman orang lain
  2. Merasa pengalamannya bertambah sehingga dapat menghadapi kehidupan lebih baik
  3. Merasa kagum akan kemampuan sastrawan
  4. Mampu menemukan nilai-nilai estetik dalam karya itu

Karya Sastra yang dianggap Bermutu, Yaitu :
  1. Karya sastra adalah sebuah usaha menekan isi   jiwa sastranya:
  2. Karya sastra adalah komunitas
  3. Karya sastra adalah penghibur
  4. Karya sastra dalah sebuah karya yang pekat

     Contoh puisi :
BERDIRI AKU

Berdiri aku di tepi pantai
Memandang lepas ke tengah laut
Ombak peluang memecah  berderai
Keribaan pasir rindu berpaut

Ombak datang bergulung-gulung
Balik kembali ke tengah segera
Aku takjub berdiri termenung
Begini rupanya permainan masa

Hati ku juga seperti dia
Bergelombang-gelombang memecah ke pantai
Arus suka beralih duka
Payah mendapat perasaan damai